Tuesday, July 19, 2016

Simulasi DHCP Server Pada Jaringan di Packet Tracer

Posted by with No comments
Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Pada kesempatan kali ini, kami akan sharing tentang bagaimana caranya mensimulasikan jaringan DHCP Server pada Jaringan di Packet Tracer. Sebelum memulai, ada baiknya kita mengenali lebih dulu apa tujuan kita melakukan kegiatan ini...

A. Pengertian

DHCP server adalah sebuah protokol jaringan yg berfungsi untuk memberikan IP kepada client yg meminta. Jadi client tidak usah mengkonfigurasi IPnya untuk menghubungkan ke jaringan server dan mendapatkan hak akses jaringan atau service yg telah disediakan oleh server untuk clientnya.

B. Latar Belakang

Nanti kami akan menggunakan topologi seperti ini untuk mencoba membangun DHCP server di Packet Tracer.

Jadi nanti kita hanya akan mengkonfigurasi servernya saja dan client tinggal meminta IP ke server.

C. Alat  dan Bahan

1. PC atau Laptop
2. Packet Tracer

D. Maksud dan Tujuan

Kita akan belajar bagaimana DHCP Server bekerja sesuai protokolnya melalui konfigurasi yg akan kita lakukan nanti. Jadi kita bisa lebih mengerti bagaimana jaringan terbentuk antara server dengan client pada DHCP Server.

E. Tahap Pelaksanaan Kegiatan

  1. Buat topologi seperti diatas atau kalian juga bisa membuat topologi dengan versi kalian sendiri.
  2. Lalu buka tab config pada server dan tentukan IP server kalian. Seperti misalnya pada gambar berikut ini
  3. Kemudian pada tab Services, pastikan service DHCP sudah aktif dan isi Start IP Address dan Maximum number of user, lalu add. Seperti ini
  4. Setelah itu kita pindah ke PC0 atau client, untuk melakukan request DHCP atau mencoba DHCP yg telah kalian konfigurasi. Pada tab Desktop kalian pilih IP Configuration dan klik pada DHCP lalu jika berhasil maka akan muncul DHCP request successful.
  5. Tetapi jika tidak berhasil maka akan muncul seperti ini
     
  6. Berikutnya, kalian coba ping IP server apakah bisa atau tidak
     
  7. Selesai 
F. Hasil dan Kesimpulan

Hasilnya adalah pada PC client bisa terhubung dengan servernya. Sehingga PC client telah menggunakan layanan atau service yg telah diberikan kepada Server. Lalu client bisa menggunakan layanan atau service dari server karena server sudah mengkonfigurasi services untuk diakses clientnya.

G. Referensi

Ebook Belajar Packet Tracer

Semoga Bermanfaat :)

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

0 comments:

Post a Comment